Kisi-Kisi Soal Ujian UTS Bahasa Indonesia Kelas X 2016/2017

Kisi-kisi Soal Ujian UTS Mata Pelajaran "Bahasa Indonesia" ini merupakan peraturan Badan Standar Nasional yang telah disusun sedemikian rupa sesuai dengan Standar Kopetensi (SK) dan Kopetensi Dasar (KD) yang tercantum pada Permendikbud No.22 tahun 2006.



Kisi-kisi ini nantinya akan dijadikan pedoman dalam pembuatan Soal Ujian UTS SMK (Sekolah Menengah Kejurusan) Tahun Pelajaran 2016-2017 yang mungkin dapat membantu pelajar di seluruh indonesia lebih ringan untuk menghafal materi yang akan di ulangankan pada saat UTS akan berlangsung.

Langsung saja kita lihat dan fahami beberapa soal yang akan menjadi kisi-kisi di bidang pelajaran yang akan di jadikan soal UTS pada saat ulangan akan berlangsung pada hari esok. Selamat belajar dan memahami kisi-kisi tersebut.

1. Pikiran utama paragraf pertama teks tersebut adalah ....

  • flora dan fauna Indonesia terancam punah
  • flora dan fauna Indonesia
  • kerusakan sumber hayati karena kerakusan manusia
  • kerusakan sumber hayati karena kesalahan manajemen
  • kekayaan flora dan fauna Indonesia segera diatasi 

2. Berikut yang tidak termasuk kata serapan ialah ....

  • konservasi
  • hotspot
  • ekosistem
  • spesies
  • situs

3.     Berikut ini adalah informasi yang dapat kita temukan dalam teks tersebut, kecuali ....

  • Manusia merupakan penyebab kerusakan kekayaan hayati di Indonesia.
  • Kepedulian terhadap lingkungan dikampanyekan melalui internet.
  • Konservasi spesies dilakukan dengan pendekatan hotspot
  • Konservasi alam bertujuan untuk melestarikan keanekaragaman hayati.

4.     Solusi penyelamatan alam hanya ada di conservation.or.id 4. Pendekatan hotspot bertujuan untuk ....

  • konservasi keanekaragaman hayati
  • konservasi rimba belantara tropis
  • konservasi kawasan laut kunci
  • konservasi ekosistem dan spesies
  • mengidentifikasi wilayah-wilayah laut

5. Salah satu bentuk tulisan atau retorika yang berusaha untuk menerangkan dan menguraikan suatu pokok pikiran sehingga dapat memperluas pandangan atau pengetahuan seseorang yang membaca uraian disebut karangan ....

  • argumentatif
  • naratif
  • ekspositif
  • induktif
  • deskriptif

6. Kalimat berikut yang termasuk fakta adalah ....

  • Para ilmuwan dunia selalu mencari solusi untuk alternatif energi terbaik bagi kehidupan manusia.
  • Amerika Serikat merencanakan membangun pusat pembangkit tenaga surya di ruang angkasa.
  • Pada tahun 2030, kebutuhan bumi akan energi diperkirakan mencapai 20–25 miliar kilowatt.
  • Cahaya matahari merupakan sumber energi yang ideal.
  • Para ilmuwan mengusulkan untuk mengubah energi surya menjadi bahan bakar kimia.

7. Kalimat berikut yang menyatakan hubungan cara adalah ...

  • Pusat Penelitian Kependudukan terpaksa menggunakan beberapa rencana penelitian karena belum ada tenaga yang siap.
  • Pemburu itu menunggu di atas bukit kecil dengan jari telunjuknya melekat pada pelatuk senjatanya.
  • Saya akan menolongmu sebagaimana ayahmu juga telah menolong keluargaku.
  • Pembangunan ini pasti berhasil andaikata seluruh warga negara turut ambil bagian.
  • Seperti yang kita amati dan kita rasakan, justru masalahmasalah itu yang aktual dan hangat lagi.

8. Kalimat berikut yang termasuk kalimat efektif ialah ....

  • Presiden lantik lima duta besar.
  • Kita harus mengubah kebiasaan yang kurang terpuji.
  • Kedua hal itu saling kait-mengait dengan erat.
  • Perkembangan daripada perguruan tinggi swasta sangat cepat.
  • Sehubungan akan dibukanya jalan tol itu, sementara lalu lintas dialihkan kemari.

9. Kata penutup yang mengakhiri suatu pementasan drama disebut ....

  • prolog
  • epilog
  • dialog
  • pantomimik
  • monolog

10. Ciri-ciri paragraf argumentatif adalah sebagai berikut, kecuali ....

  • memaparkan sesuatu secara jelas dan lengkap
  • menceritakan suatu proses dengan runtut
  • meyakinkan dan memengaruhi pembaca agar menerima pendapat penulis
  • menunjukkan kronologi suatu peristiwa
  • hanya menyajikan bukti dan contoh

11. Berikut ini yang termasuk istilah bidang pertanian adalah ....

  • lahan, irigasi,  hidraulik, amputasi
  • diversivikasi, komponen, mekanika, ranah
  • ragam, ranah, kekerabatan, ambiguitas
  • gambut, injeksi, kalkulus, resepti
  • tadah hujan,  tumpang sari, pupuk, evapotranspirasi

12. Ciri-ciri kalimat aktif yang dapat diubah menjadi kalimat pasifadalah ....

  • Subjek kalimat sama dengan objek kalimat.
  • Subjek kalimat berupa sasaran perbuatan.
  • Verba kalimat tersebut berupa kata kerja.
  • Verba kalimat tersebut berupa kata kerja perbuatan.
  • Objek kalimat berupa pelaku perbuatan.

13. Kalimat aktif berikut yang tidak dapat diubah menjadi kalimatpasif adalah ....

  • Suasana merah jambu tampak menghiasi pusat pertokoan.
  • Media pun turut menyosialisasikan suasana meriah itu.
  • Seperti tahun-tahun sebelumnya, kaum muda tampak antusias mempersiapkan hari valentine.
  • Beberapa hari setelah diskusi tersebut, Bill langsung menghubungi perusahaan pembuat Altair.
  • Amy menerima bolpoin itu.

14. Berikut ini yang tidak menjadi syarat topik diskusi adalah …

  • Topik harus menarik.
  • Topik harus sesuai dengan pengetahuan pendengar.
  • Topik harus memiliki ruang lingkup dan pembatasan.
  • Topik harus sesuai dengan situasi.
  • Topik harus luas cakupannya.
  • Soal Latihan Ulangan Akhir Semester 2Hiburan

15. Larik-larik puisi berikut yang menunjukkan pengindraanpenglihatan adalah ....

  • Duniamu yang lebih tinggi dari menara katedral
  • Gemerincing langkah kuda berlari
  • Bergetar tubuhku tersambar lantang suaranya
  • Biar susah sungguh
  • Kutapaki jalan hidup tanpa kau di sisiku

16. Peristiwa-peristiwa yang diungkapkan dalam novel disebut ....

  • tema
  • alur
  • latar
  • point of view
  • konflik

17. Fadil membaca-baca buku-buku yang baru saja dibelinya.Kata ulang membaca-baca pada kalimat tersebut termasuk jenis kata ulang ....

  • berubah bunyi
  • sebagian
  • penuh
  • suku depan
  • dwiwasana

18. Di antara pernyataan berikut yang merupakan kritikan adalah ....

  • Kerja sama antara guru dan orang tua siswa diperlukan agar ada kesinambungan pembelajaran.
  • Penerapan teknologi internet di sekolah memang baik, tetapi dampak negatifnya pun akan bermunculan.
  • Saya yakin, semua perserta yang hadir saat ini setuju jika penerangan di jalan raya mejadi tanggung jawab semua orang.
  • Penempatan pos ronda itu sudah sesuai dengan keputusan rapat RT bulan lalu.
  • Anda tidak harus mengantar sendiri pesanan kami, tetapi Anda dapat mengutus karyawan Anda.

19. Yang dimaksud anonim adalah ....

  • mengungkap permasalahan tentang kerajaan
  • tidak diketahui pengarangnya
  • bahasa yang digunakan monoton
  • bersifat legendaris
  • memiliki banyak versi

20. Gambaran pengindraan dalam puisi meliputi di bawah ini,kecuali ....

  • pengindraan pendengaran
  • pengindraan perasaan
  • pengindraan mata
  • pengindraan logika
  • pengindraan rasa


0 Response to "Kisi-Kisi Soal Ujian UTS Bahasa Indonesia Kelas X 2016/2017 "

Posting Komentar